JURNALKALIMANTAN.COM, HULU SUNGAI TENGAH – Momen Ramadan 1445 Hijriah, Desa Barikin Kecamatan Haruyan Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) mendapat bantuan Rp1 miliar untuk pembangunan dan perluasan Masjid Miftahurrahmah.
Bantuan tersebut diserahkan Hj Tintainah, istri almarhum H. Harun Nurasyid (Mantan Bupati HST) beserta dua putrinya, yakni Hj. Suryatin Hidayah dan Hartina Fajar Damayanti, saat buka puasa bersama, Sabtu (6/4/2024).
Hj. Tintainah melalui Hj. Suryatin Hidayah mengungkapkan, niatan untuk membangun sebuah masjid di Kecamatan Haruyan sudah sangat lama direncanakan ayahnya, tepatnya pada 2019.
“Berdasarkan penuturan Uwa Sosiawati, saat ayah ulun masih hidup, tepatnya pada bulan maulid di tahun 2019, almarhum sempat bercerita tentang keinginannya membangun sebuah masjid dengan nama Harun Nurasyid,” tuturnya
Takdir berkehendak lain, niatan baik ini urung, karena H. Harun Nurasyid telah berpulang sebelum niatannya terealisasi. Singkat cerita, saat Hj. Tintainah pulang ke Kecamatan Haruyan, ia melihat tanah yang cukup luas di RT 1 RW 1 Desa Barikin, dan sangat tertarik untuk membelinya. Setelahnya, dihubungilah Pambakal Barikin.
“Alhamdulillah niatan baik almarhum bersambut baik dan akan segera diwujudkan dalam waktu dekat,” kata Suryatin atau yang sering disapa Dayah.
Ketua panitia pelaksana pembangunan Masjid Miftahurrahmah, Syarjaini mengungkapkan, masjid yang berada di simpang empat Barikin sebenarnya direncanakan dirombak agar lebih luas, pihaknya pun sudah mengupayakan dengan mendatangkan empat konsultan yang berbeda.
“Namun karena keterbatasan luasan lahan, hal ini tidak bisa terealisasi, karena tidak bisa sesuai dengan apa yang diinginkan panitia dan masyarakat,” ungkapnya.
Singkatnya, panitia mendapat lokasi lahan yang cocok, pihaknya pun menghimpun dana dari masyarakat namun lahan tersebut masih belum bisa terbeli.
“Panitia sempat hampir patah semangat. Namun, setelah mendengar ada dermawan yang ingin menyumbangkan dana sebesar Rp1 miliar, para panitia kembali bersemangat membangun masjid yang sudah lama diimpikan,” ujar Syarjaini
Pihaknya pun bersama seluruh panitia beserta warga Desa Barikin dan sekitarnya, mengucapkan terima kasih kepada keluarga besar almarhum H. Harun Nurasyid atas bantuan yang telah diberikan.
“Atas bantuan ini, semoga panitia dapat bergerak cepat melakukan pembangunan masjid. Juga diharapkan masjid baru ini nantinya dibangun dengan fasilitas yang lengkap,” ungkap Syarjaini.
Pambakal Desa Barikin Sosiawati, turut bersyukur dan terharu dengan adanya bantuan dari Hj. Tintaniah dengan nominal yang sangat besar, terlebih Masjid Miftahurrahmah nantinya bakal dibangun di tanah seluas 17 borongan.
Ia mengharapkan warga Desa Barikin dan sekitarnya bergandeng tangan untuk bekerja sama membangun Masjid Miftahurrahmah.
“Semoga amal ibadah ini diterima Allah Swt. dan keluarga yang ditinggalkan disehatkan serta dilancarkan urusannya,” tutup Sosiawati.
Agenda penyerahan infak ini turut dihadiri ratusan warga untuk melaksanakan doa dan buka puasa bersama.