Inilah Alasan Warga Mantewe Pilih SHM-MAR

JURNALKALIMANTAN.COM, TANAH BUMBU Mbah Nur (90 tahun), warga Desa Rejosari, Kecamatan Mantewe, mengaku tak menyangka, saat calon Bupati Tanah Bumbu, Syafruddin H. Maming, mendatanginya di sela-sela kampanye terbuka terbatas pasangan nomor urut satu. Mbah Nur yang sehari-hari berjualan sayur-sayuran itu, mengaku senang sekali dengan karakter dan kepribadian Syafruddin yang dekat dan mau berkumpul dengan rakyat tanpa jarak.

“Senang mau berkumpul dengan rakyat kecil, kayak bulan purnama di langit turun ke bumi,” kata Mbah Nur, Jumat (23/10/2020).

Mbah Nur mengungkapkan, hal itulah yang menurutnya membuat Syafruddin layak dipilih menjadi Bupati Tanah Bumbu.

“InsyaAllah saya akan pilih itu nomor 01. Senang saya dekat dengan rakyat. Dekat dengan orang kecil mau, saya suka. Pantas jadi Bupati,” ungkap Mbah Nur.

Senada dengan Mbah Nur, Supariem (45 tahun), warga Desa Rejosari, juga mengatakan, bahwa Syafruddin sosok yang hangat dan mau berbaur dengan masyarakat. Supariem yakin Syafruddin bisa terpilih sebagai Bupati Tanah Bumbu dan mewujudkan program-program yang berpihak ke rakyat.

“Iya saya yakin 100% calon yang ini bisa mewujudkan program-programnya. Saya dengar misinya, kalau sakit cukup dengan KTP bisa berobat gratis, itu bagus sekali,” ujar Supariem.

Supariem mengenang saat adik Syafruddin, Mardani menjadi bupati, program-program seperti itu pernah berjalan. Ditambah jalan-jalan di Tanah Bumbu bagus dan mulus.

“Saya tahu keluarga H. Maming. Dulu adiknya Mardani jadi Bupati itu bagus, jalan bagus-bagus, ke puskesmas enggak pakai apa-apa, cukup KTP bisa dilayani,” ujar Supariem.

Dalam kesempatan itu juga, Supariem yang merupakan pedagang ayam potong ini menyampaikan beberapa aspirasi, seperti permintaan penyediaan lapangan kerja dan stabilitas harga hasil pertanian.

Cuncung, sapaan akrab Syafruddin, memang memiliki kebiasaan menyapa dan mengajak diskusi warga sebelum acara kampanye dimulai. Cuncung tidak segan menghampiri warga terlebih dahulu untuk menanyakan permasalahan yang ada di lokasi kampanye tersebut.

Editor : Ahmad MT