Ini Harapan Ketua DPRD Kalsel Di Tahun 2022

Supian HK, Ketua DPRD Kalsel

JURNALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Sebentar lagi Tahun 2021 akan berganti dengan tahun 2022. Monentum tahun baru tersebut diharapkan dapat disambut dengan penuh doa kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Hal tersebut seperti yang disampaikan oleh Ketua Dewan Kalsel, H Supian HK, kemarin di gedung DPRD Kalsel, Banjarmasin.

“Sambutlah tahun baru dengan berdoa dan diam dirumah saja,” ujar politisi partai Golkar Kalsel tersebut.

Perayaan tahun baru disambut dengan sederhana, tanpa adanya pengumpulan massa, mengingat pandemi Covid-19 masih melanda Kalimantan Selatan.

Ia mengatakan apabila melakukan perjalanan keluar rumah, diharapkan sewajarnya saja, tidak melakukan perkumpulan massa.

“Tahun 2021 banyak memberikan pelajaran yang diperoleh, kita harus memperbaiki lagi ditahun 2022,”terangnya.

Di tahun 2021 perekonomian Kalsel mengalami penurunan, begitu pula dengan pendapatan asli daerah, tidak terkecuali dengan masyarakat yang terdampak langsung.

“Banyak pengalaman pahit yang sudah kita rasakan ditahun 2021, marilah kita perbaiki ditahun 2022 mendatang ,” imbaunya.

Berkat doa dan kerjasama seluruh pihak, pandemi covid-19 dapat teratasi, sehingga kehidupan masyarakat kembali normal.

“Saya berharap mudah-mudahan perekonomian kita pada tahun 2022 akan cepat membaik seperti sedia kala,” pungkasnya.

(Yunn)

[feed_them_social cpt_id=57496]