Tiga Warga Banjarmasin Dipastikan Positif Omicron 

Kasus Omicorn
Machli Riyadi, Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin

JURNALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN Berdasarkan hasil sampel yang dikirim ke laboraturium pemerintah pusat, 3 warga Kota Banjarmasin dipastikan positif Covid-19 varian Omicron. 

Hal itu disampaikan Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin Machli Riyadi, yang telah menerima data dari Dinas Kesehatan Provinsi Kalsel.

[feed_them_social cpt_id=59908]

“Dari 17 sampel yang dikirim, hasilnya 9 positif omicron, dan 3 di antaranya warga Banjarmasin,” ucapnya kepada para awak media, Selasa (08/02/2022). 

Dari 3 orang tersebut, 2 di antaranya sudah dirawat di rumah sakit dan telah dipastikan sembuh. 

“Saat ini ketiganya telah negatif dan pulang, karena tidak memiliki gejala yang parah,” tambah Machli. 

Selain itu, pihaknya telah melakukan pelacakan, hingga melalukan uji usap antigen bagi kontak erat masing-masing, dan hasilnya negatif. 

“Jadi, penularan ini sudah langsung kita blok, terhadap siapa saja yang positif dan melakukan interaksi erat,” tegas Jubir Satgas Covid-19 Banjarmasin ini. 

Adapun asal penularan Omicron tersebut, dipastikan merupakan hasil dari transmisi lokal. 

“Kesimpulannya itu, karena setelah kita lacak 14 hari ke belakang, mereka tidak melakukan perjalanan luar daerah,” tegasnya. 

Mengetahui hasil ini, pihaknya berupaya terus memaksimalkan penerapan protokol kesehatan di masyarakat, dan menggenjot capaian vaksinasi, untuk membentuk kekebalan kelompok.

Editor : Achmad MT

[feed_them_social cpt_id=57496]