Angkutan Barang Padat Bongkar Muat, Pemilik Lintas Jawa Grup: Alhamdulillah Ekonomi Menguat

angkutan
aktifitas bongkar muat di gudang ekspedisi Lintas Jawa Grup

JURNALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Sibuk silih berganti para pekerja mengangkut barang ke atas truk. Bahkan hampir semua melepas baju, bermandi keringat di suasana cuaca gerah, seiring meningkatnya pesanan angkutan jelang lebaran.

Hal ini tergambar di salah satu gudang milik Ekspedisi Lintas Jawa Grup, kawasan Yos Sudarso Banjarmasin, Senin (17/04/2023).

Menjelang Idulfitri 1444 H, aktivitas bongkar muat belum juga mereda, bahkan terlihat masih ada 2 truk besar yang belum dikeluarkan barangnya, untuk kemudian diantar ke para penerima.

“Artinya, aktivitas ekonomi masyarakat Kalimantan Selatan, khususnya Kota Banjarmasin sudah mulai bangkit kembali,” ungkap Saut Nathan Samosir, Pemilik Ekspedisi Lintas Jawa Group, saat diwawancarai para awak media.

angkutan
Saut Nathan Samosir Pemilik Ekspedisi Lintas Jawa Group

Ia pun mengajak semua pihak untuk mendukung kemajuan ini, pascapandemi Covid-19, yang sempat berdampak terhadap keterpurukan ekonomi masyarakat.

“Mari kita doakan dan dukung bersama, supaya ekonomi kita, khususnya Kota Banjarmasin makin lebih baik lagi ke depannya,” pungkas Samosir yang juga Ketua Komisi IV DPRD Kota Banjarmasin ini.

(Saprian/AhmadMT)