Peduli Lansia, Pemkab HSS Salurkan Bantuan Hidup untuk 817 Warga

Wabup HSS bersama jajaran saat mengunjungi salah satu penerima Bansos. (Foto : Ist)

JURNALKALIMANTAN.COM, HULU SUNGAI SELATAN – Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan (Wabup HSS), H. Suriani, mengunjungi rumah nenek Timan Sarah, yang merupakan salah satu warga lanjut usia (lansia) asuh, di Desa Wasah Hilir, Kecamatan Simpur, Selasa (3/6/25).

Ia menyerahkan Bantuan Sosial (Bansos) Jaminan Hidup untuk Lansia Tahap I tahun 2025, sebesar Rp1.125.000,- yang merupakan tunjangan hidup untuk periode Januari hingga Mei 2025.

[feed_them_social cpt_id=59908]

Wabup menjelaskan, bantuan ini dibagikan langsung kepada 817 penerima, melalui Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan tidak lagi melalui acara seremonial, mengingat adanya efisiensi anggaran.

“Dalam hal efisiensi kita tidak lagi melaksanakan acara seremonial dengan mengumpulkan penerima, namun masing-masing OPD langsung memberikan kepada sasaran yakni para warga lanjut usia,” jelasnya.

Lebih lanjut, ia berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat dan dapat meringankan beban bagi para penerimanya.

“Harapan kita bantuan ini dapat menambah biaya kehidupan sehari-hari dan dapat meringankan beban masyarakat kita. Khususnya para warga lansia asuh kita,” harapnya.

Sementara itu Kepala Dinas Sosial Nordiansyah menambahkan, proses penyaluran dilakukan secara tunai untuk mempermudah pemberian bantuan, mengingat sasaran penerima merupakan para warga lansia yang kebanyakan tinggal sendirian tanpa pendamping.

“Untuk lansia ini bantuannya tunai tidak melalui bank karena ada keringanan dari BPK (red. Badan Pemeriksa Keuangan). Karena BPK juga memahami sulit untuk para lansia ke Bank atau menggunakan ATM, jadi bantuan diberikan secara cash (red. tunai),” jelas Kadis.

Nordiansyah juga menjelaskan, 817 penerima bantuan merupakan penerima yang memenuhi persyaratan. namun tidak termasuk dalam penerima Bansos dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

“Sebenarnya dari pemerintah pusat juga memiliki program yang serupa namun jumlahnya terbatas, oleh sebab itu melalui APBD diprogramkan untuk mereka yang tidak mendapatkan bantuan dari APBN. Tentu ada persyaratan yang harus dipenuhi untuk menjadi penerima bantuan,” jelasnya.

Selain itu menurutnya hal ini merupakan wujud kepedulian pemerintah, sekaligus dalam rangka memperingati Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) Tahun 2025, yang jatuh pada tanggal 29 Mei.

(Uck/Ang)

[feed_them_social cpt_id=57496]