JURNALKALIMANTAN.COM, JAKARTA – Xiaomi Indonesia menghadirkan program spesial bertajuk “REDMI 15 Umrah Competition: Raih Kesempatan Tanpa Batas” yang menawarkan kesempatan meraih paket perjalanan Umrah gratis bagi generasi muda Indonesia.
Program ini menjadi wujud komitmen Xiaomi dalam mendukung anak muda yang selalu siap berkembang, produktif, dan mengejar mimpi besar, termasuk mewujudkan impian memberangkatkan orang tua atau pasangan ke Tanah Suci.
Marketing Director Xiaomi Indonesia, Andi Renreng, mengatakan REDMI 15 dihadirkan bukan sekadar sebagai smartphone, tetapi sebagai partner andalan yang mendukung produktivitas dan mimpi besar penggunanya.
“Kami ingin REDMI 15 dengan Kekuatan Tanpa Batas menjadi jembatan antara kerja keras kamu dan kebahagiaan orang tercinta. Kami percaya dedikasi anak muda yang didukung teknologi tangguh akan menciptakan peluang yang tidak terbatas,” ujar Andi Renreng, Senin (19/1/2026).
Melalui kompetisi ini, Xiaomi menyiapkan total 5 paket perjalanan Umrah serta 150 hadiah produk Xiaomi bagi peserta terpilih. Program ini terinspirasi dari tren generasi muda yang menjadikan hadiah spiritual sebagai prioritas utama untuk membahagiakan keluarga.
Xiaomi ingin menjadi bagian dari momen haru di Tanah Suci dengan menghadirkan teknologi yang mampu mendorong produktivitas dan kreativitas generasi muda.
Kompetisi ini terbuka untuk Warga Negara Indonesia berusia minimal 21 tahun dan berlangsung mulai sekarang hingga 10 Maret 2026.
Adapun mekanisme yang harus diikuti peserta, yakni:
– Membeli REDMI 15 periode 1 Januari – 10 Maret 2026 di Xiaomi Official Store (online maupun offline).
– Mengunggah foto atau video kreatif di Instagram dengan cerita inspiratif tentang penggunaan REDMI 15 atau sosok yang ingin diberangkatkan Umrah.
– Menyertakan watermark REDMI 15, follow akun @Xiaomi.Indonesia, dan gunakan hashtag #RaihKesempatanTanpaBatas.
– Xiaomi akan menyeleksi 20–30 cerita terbaik untuk tahap shortlist.
– Penentuan 5 pemenang utama berdasarkan: Kekuatan pesan (40%), Kreativitas (30%), Interaksi audiens (20%)
Program REDMI 15 Umrah Competition berlangsung hingga 10 Maret 2026. Informasi lengkap dapat diakses melalui akun Instagram resmi @Xiaomi.Indonesia. (Viz)














