Angin Puting Beliung di Sungai Lulut Sapu Atap Bangunan Milik Warga

Atap rumah yang disapu angin kencang (Ist)

JURNALKALIMANTAN.COM, BANJAR – Diduga akibat angin puting beliung yang menerpa kawasan Sungai Lulut Kabupaten Banjar, atap bangunan milik warga terbang, sekira pukul 14.40 WITA, Kamis (15/9/2022).

Atap dari sebuah bangunan dua pintu tersebut merupakan warung milik Halimah (38), dan juga bengkel milik Rahmadi (62).

[feed_them_social cpt_id=59908]

Dari penuturan Rahmadi, kejadian tersebut terjadi begitu cepat, sesaat setelah angin kencang menerpa.

“Saya sedang berada di rumah yang tak jauh dari lokasi kejadian, kemudian melihat anginnya memang lagi kencang dan suaranya bergemuruh, kemudian suara seng yang terangkat dan terhempas ke tanah,” ungkap Rahmadi di lokasi kejadian.

Mendengar suara tersebut, sontak membuat dirinya langsung menuju ke sumber suara, dan melihat atap bangunan miliknya sudah berada di tengah jalan.

“Katanya atapnya itu sempat melayang dan terputar di udara, baru terhempas ke tanah,” tambahnya.

Sementara itu, Halimah mengatakan, kalau dirinya yang saat itu berada di depan warung, sempat kaget dan langsung berlari ke dalam untuk melindungi anaknya yang masih kecil.

“Saya takut juga, karena anginnya sangat kencang, takutnya ada bangunan yang menimpa saya dan anak saya,” ujarnya.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun kerugian materiel tidak bisa terelakkan.(ADT)

[feed_them_social cpt_id=57496]