H. Hasanuddin Murad S.H. Berpulang, Pemkab Batola Turut Merasa Kehilangan

JURNALKALIMANTAN.COM, BARITO KUALA – Pemerintah Kabupaten Barito Kuala (Batola) turut berbelasungkawa yang dalam atas wafatnya H. Hasanuddin Murad bin Abdul Murad, pada 18 Mei 2023 di Rumah sakit Gleneagles Penang, Malaysia.

Diketahui, almarhum merupakan Bupati periode 2007—2012 dan 2012—2017, hinngga menjadi Ketua Komisi III DPRD Provinsi Kalimantan Selatan periode 2019—2024, dan merupakan suami dari bupati periode 2017—2022 Hj. Noormiliyani A.S.

“Semoga Allah Swt. mengampuni segala dosanya, husnulkhatimah, dan mendapat jannatul firdaus,” ungkap Penjabat (Pj) Bupati Mujiyat, S.Sn., M.Pd., Jumat (19/5/23).

Ia juga menyampaikan terima kasih atas pengabdian almarhum selama 10 tahun di Batola.

“Kerja keras pembangunan di Kabupaten Batola adalah peranan beliau, diteruskan oleh ibu Noormiliyani, hingga banyak yang dapat dinikmati warga Batola, dan kini akan terus dilanjutkan,” tambah Mujiyat.

Dari informasi yang didapat, jenazah H. Hasanuddin Murad akan diterbangkan pagi Jumat (19/05/2023) dari Malaysia, dengan perkiraan tiba sore di Kalimantan Selatan. Adapun jenazah akan dikebumikan di Taman Makam Bahagia (Kilometer 24, Jalan Ahmad Yani).

(Alibana/Achmad MT)