JURNALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Menjelang pelaksanaan Haul Guru Sekumpul, Gubernur Kalimantan Selatan H. Muhidin memastikan kesiapan penuh sarana pendukung, terutama layanan dapur umum dan penyediaan air bersih bagi jamaah. Kesiapan ini merupakan bagian dari sinergi antara Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan dengan Polda Kalsel serta instansi terkait.
Dalam peninjauan lapangan di Banjarbaru, Rabu (5/11/2025), Gubernur Muhidin menyampaikan bahwa empat unit dapur umum telah disiapkan. Uji coba operasional akan dilakukan pada pelaksanaan Haul di Sekumpul guna memastikan efektivitas pelayanan konsumsi.
“Sudah ada empat dapur untuk digerakkan di mana pun. Nanti kita uji coba saat Haul Sekumpul, kita lihat berapa titik yang diperlukan. Dari provinsi juga akan menambah sesuai kebutuhan,” ujarnya.
Selain dapur umum, Pemprov Kalsel juga menyiagakan tiga unit mobil pengolah air minum yang mampu menjernihkan air keruh menjadi layak konsumsi. Unit tersebut akan ditempatkan di beberapa titik strategis, terutama di lokasi dengan potensi kebutuhan air tinggi.
“Ada tiga mobil air minum yang bisa mengolah air apapun menjadi layak minum. Ini akan kita sajikan di titik-titik rest area. Apabila nanti terjadi kekurangan, layanan ini bisa langsung digunakan,” jelasnya.
Gubernur Muhidin menegaskan, seluruh persiapan ini merupakan hasil koordinasi erat dengan jajaran kepolisian dan perangkat daerah, agar pelayanan kepada jamaah dapat berlangsung efektif dan terpadu.
“Pemerintah dan Polri sudah siap. Jadi masyarakat tidak perlu khawatir. Semua kita siapkan dengan baik,” tegasnya.
Melalui kesiapan sarana logistik ini, Pemprov Kalsel berharap pelaksanaan Haul Guru Sekumpul yang direncanakan pada akhir tahun ini, dapat berjalan lancar, tertib, dan memberikan kenyamanan bagi seluruh jamaah yang datang dari berbagai daerah.
(Ang/MC Kalsel)














