JURNALKALIMANTAN.COM, BARITO KUALA – Masuk dalam program Kutabamara pada Pemerintah Kabupaten Barito Kuala (Batola), Jalan Padat Karya Tunai Desa Balukung Kecamatan Bakumpai saat ini rusak parah.
Jalan tersebut tepatnya pada kilometer 10 Anjir Talaran, yang juga menghubungkan akses warga desa di Kecamatan Kuripan.
Jalan itu juga merupakan jalan utama menuju pusat Kota Marabahan, dalam berbagai mobilisasi perekonomian warga.
Saat ini, kondisi akses tersebut rusak di beberapa titik, hingga menghambat aktivitas masyarakat.
Bahkan tidak jarang juga menyebabkan kecelakaan, karena jalan yang begitu licin jika diguyur hujan.
Kepala Desa Balukung Rasidah menyampaikan, pihaknya telah mengusulkan perbaikan ke pemerintah, bahkan minta bantuan kepada perusahaan yang ada wilayah tersebut.
“Informasi dari salah satu perusahaan yang ingin membantu perbaikan menunggu persetujuan dari atasan mereka. Mudah-mudahan dalam minggu ini pihak perusahaan bisa mengabulkan permintaan usulan itu,” ungkap Rasidah, saat dihubungi melalui sambungan telepon, Jumat (17/02/2023).
Sementara itu, salah satu tokoh pemuda Desa Jambu Baru, juga berharap perbaikan jalan ini bisa masuk ke dalam program prioritas pemerintah.
“Kami warga yang berada di ujung Kecamatan Kuripan bagian utara sangat mengharapakan kesetaraan dengan kecamatan lain. Kami sudah sudah lama menanti perbaikan,” ucap Sahrudin.
Selain itu, ia juga menginginkan dinas terkait agar memperhatikan angkutan yang melintas pada jalan tersebut, agar kerusakan tidak bertambah parah.
“Masyarakat hanya sebentar bisa merasakan kenyamanan, tidak bertahan lama setelah pernah diperbaiki. Bagi pihak perusahaan, kami harapkan juga perlu mengkaji kembali dengan pemerintah daerah, mengenai tonase angkutan agar menyesuaikan dengan kapasitas standar muatan,” cetusnya.
Saat dikonfirmasi pada salah satu perusahaan, yakni Manajer Humas PT Barito Putra Plantation Setiyono, mengaku telah sering melakukan perbaikan, namun dikarenakan intensitas hujan cukup tinggi pada beberapa bulan terakhir, upaya perbaikan yang dilakukan tidak maksimal.
“Upaya perbaikan terus dan tetap akan kami lakukan semaksimal mungkin walaupun dalam kondisi seperti saat ini,” tegasnya.
Ia juga menyampaikan, pihak perusahaan siap membantu kerusakan jalan tersebut tanpa diminta, karena dinilai bagian dari kewajiban perusahaan.
(Alibana)














