JURNALKALIMANTAN.COM, HULU SUNGAI SELATAN – Dalam upaya menguatkan semangat kolektif masyarakat dan membina generasi muda yang religius dan tangguh, Bupati Hulu Sungai Selatan, H. Syafrudin Noor, turut hadir dalam kegiatan Jalan Santai SEJATI (Semangat Jalan Santai Bersama Permata Hati), Ahad (27/7/2025) pagi.
Berlangsung dari kawasan Pondok Pesantren Dalam Pagar hingga Lapangan Lambung Mangkurat, kegiatan ini bukan sekadar olahraga ringan, namun simbol dari gerakan membangun jiwa dan raga masyarakat.
Mengusung semangat kebersamaan, acara ini melibatkan ribuan peserta dari berbagai lembaga pendidikan dan keagamaan.
Yayasan Raudhatul Ghanna Annabawiyyah selaku penyelenggara, di bawah bimbingan KH. Ahmad Syairazi, memperlihatkan peran strategis lembaga keagamaan dalam mendukung pembangunan karakter bangsa.
Bupati Syafrudin menekankan pentingnya membudayakan gaya hidup sehat yang dibarengi dengan penguatan nilai sosial dan keagamaan.
“Saya apresiasi kontribusi Yayasan dalam membentuk generasi penerus yang berakhlak dan berdaya saing,” pungkasnya.
(Uck/Ang)














