Peduli Warga Terdampak Banjir, Saut Nathan Samosir Bagikan Ratusan Paket Bantuan

Saut Nathan Samoasir dan Istri Roida Simanjorang, Saat Menyerahkan Bantuan di Keluarahan Belitung Utara, (Foto : Ist)

JURNALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Banjarmasin Saut Nathan Samosir menyampaikan, ada ratusan paket berisikan beras, mi, dan bahan pokok lainnya yang ia bagikan ke 9 kelurahan di wilayah Banjarmasin Barat.

“Bantuan ini kita serahkan ada sekitar 500 bungkus kepada warga Kecamatan Banjarmasin Barat,” ucapnya kepada para awak media.

[feed_them_social cpt_id=59908]

Seperti diketahui, warga terdampak banjir menyebar di seluruh kecamatan se-Banjarmasin tak terkecuali di Banjarmasin Barat.

Melihat kondisi itu, Samosir yang juga politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ini turun tangan bersilaturahmi, dan memberikan bantuan sembako kepada warga terdampak, Rabu (14/1/2026).

Didampingi istrinya, Roida Simanjorang, Samosir menyampaikan, ini bentuk kepeduliannya dan sekaligus menjadi momentum peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDIP dan hari kelahirannya.

Saut Nathan Samosir Bersama Istri, Roida Simanjorang Saat Menyerahkan Bantuan di Kelurahan Telaga Biru, (Foto : Ist)

Apalagi warga yang terdampak, ada yang airnya sampai masuk rumah dan mengalami kerugian materiel lainnya.

“Kita harus peduli kepada sesama, mudah-mudahan bantuan ala kadarnya ini bermanfaat, dan yang terpenting sehat semua,” ucapnya.

Sanusi, warga Teluk Tiram, mengaku senang kedatangan wakil rakyat yang tak hanya datang, namun juga memberikan bantuan.

“Terima kasih pak Samosir atas kedatangannya,” ungkapnya.

Senada, Ketua RW 01 Kelurahan Belitung Utara Edwin, turut menyampaikan apresiasi yang tinggi mewakili warganya di lingkungan RT 1, 2, 3, 4, 6, dan 7, serta sebagian wilayah RW 02 (RT 18 dan 19).

“Kami sangat berterima kasih sekali kepada Pak Samosir yang telah membantu kami,” ujarnya.

Edwin mengungkapkan bahwa bantuan ini sangat berarti, mengingat wilayahnya mengalami dampak banjir yang cukup parah hingga menggenangi jalan dan masuk ke dalam sebagian rumah warga. Ia juga menilai Samosir sebagai sosok yang responsif ketika warga membutuhkan.

“Pak Samosir selalu siap membantu dan tidak ada keberatan. Sekali kita sampaikan (aspirasi), beliau langsung merespons,” pungkas Edwin.

(Ian)

[feed_them_social cpt_id=57496]