Pemkab Tanbu Tingkatkan Kompetensi Penyuluh Agama Islam

Penyuluh Agama Islam
(Puluha penyuluh agama Islam di Tanbu mengikuti peningkatan kompetensi.(Foto: Daniel Setiawan)

Sementara itu, Bupati Tanbu, dr H.M Zairullah Azhar disampaikan melalui Staf Ahli Bupati Dahliansyah mengatakan, atas nama pemerintah daerah, menyambut baik dan sangat mengapresiasi dilaksanakannya Peningkatan Kompetensi Bagi Penyuluh Agama Islam PNS dan Non PNS.

Dikatakan, pentingnya pembekalan dan pemahaman kepada penyuluh agar bisa memberi pencerahan kepada masyarakat, sebagai penyambung informasi dari Kemenag agar dapat memberikan paham yang benar, terlebih mengenai radikalisme.

[feed_them_social cpt_id=59908]

Lebih lanjutnya, penyuluh diharapkan tidak hanya sebatas pada memberikan tausiyah atau ceramah, tetapi juga informasi terbaru masalah keagamaan yang berkaitan dengan zakat, wakaf, haji/umroh maupun masalah pendidikan lainnya kepada masyarakat.

Kemudian, peran serta penyuluh dalam rangka menekan angka perceraian di Kabupaten Tanah Bumbu juga sangat diharapkan.

“Yang terpenting bagaimana penyuluh mampu menyampaikan informasi terkait Pandemi Covid-19,” tandasnya

Reporter : Daniel S
Editor     : Rian

[feed_them_social cpt_id=57496]