JURNALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Pemerintah Kota Banjarmasin bersama Koni setempat melepas 999 orang atlet, pelatih, dan official yang akan bertanding di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov)XI Hulu Sungai Selatan (HSS), di halaman Balaikota, Kamis (27/10/2022) pagi.
Pelepasan ini dilakukan langsung oleh Walikota Ibnu Sina yang hadir dengan turut mengenakan seragam kontingen.
Lautan berwarna merah terlihat saat upacara pelepasan. Pasalnya kali ini kontingen Banjarmasin mengambil tema merah kombinasi kuning pada seragam kontingen.
Target juara umum yang kelima kalinya pun kembali dipasang Koni dan Pemko Banjarmasin.
“Tentu kita masih menargetkan juara umum, kita sudah juara umum empat kali, semoga ini yang kelima, ” tegas Hermansyah, Ketua Koni Banjarmasin.
Meski optimis kontingennya dapat meraih hasil maksimal, namun Herman cukup menyayangkan beberapa cabang unggulannya tak bisa ikut dalam multieven olahraga empat tahunan tersebut.
“Seperti dayung dan menembak kan padahal cabang unggulan kita yang biasanya meraih medali, tapi tidak tahu juga kenapa tidak dipertandingkan, ” imbuh Herman.
Sementara itu, Walikota Ibnu Sina berpesan agar para atletnya dapat bertanding dengan menjunjung tinggi sportivitas.
“Mereka sudah berlatih dengan maksimal, semoga target tersebut tercapai, tentu dengan cara yang sportif, ” beber Ibnu Sina,
Namun pada kesempatan ini Ibnu tak membeberkan berapa bonus yang disiapkan Pemko untuk atlet peraih medali emas.
“Kemaren kan 25 juta, kalau untuk nanti kita bicarakan dulu bersama DPRD, “sebutnya.
(Saprian)














