Untuk Kesejahteraan Masyarakat, Dispersip Kalsel Terus Dorong Transformasi Perpustakaan

JURNALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Provinsi Kalimantan Selatan bekerja sama dengan Perpustakaan Nasional (Perpusnas) Republik Indonesia, melaksanakan kegiatan sosialisasi pengembangan perpustakaan berbasis inklusi sosial.

Dihadiri perwakilan Dispersip 13 kabupaten/kota, kegiatan ini merupakan komitmen pihak Dispersip Kalsel untuk terus melakukan transformasi dengan menjalin kerja sama yang baik dengan daerah.

[feed_them_social cpt_id=59908]

“Perpustakaan berbasis inklusi sosial ini bukan hanya untuk mencerdaskan tapi juga untuk kesejahteraan,” ungkap Kepala Dispersip Kalsel melalui Kepala Bidang Pelayanan dan Pembinaan Perpustakaan Wildan Akhyar, dalam sambutannya, Rabu (31/08/2022).

Ditambahkannya, Dispersip Kalsel terus mendorong kabupaten/kota untuk meningkatkan peran perpustakaan berbasis inklusi sosial, agar bisa aktif mendorong kesejahteraan masyarakat.

“Tentunya peran yang dimaksud, perpustakaan bukan hanya sebagai tempat mencari ilmu pengetahuan, meminjam, dan membaca buku, namun bagaimana dapat mendukung dan mewadahi berbagai kegiatan untuk menunjang kesejahteraan masyarakat,” tambah Wildan.

Hadir sebagai narasumber dari Perpusnas RI adalah Deputi Bidang Pengembangan Sumber Daya Perpustakaan Drs. Deni Kurniadi, M.Hum.

(Ihsan)

[feed_them_social cpt_id=57496]