Awal Februari, Layanan Cuci Darah di RSUD Sultan Suriansyah Bisa Pasien BPJS

Wali Kota Banjarmasin bersama Diriktur RSUD Sultan Suriansyah dan jajaran terkait saat melihat langsung ruang Dialisis saat peresmian. (Foto : Ist)

JURNALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Setelah Diresmikan pada akhir tahun lalu, pelayanan dialisis atau cuci darah di Rumah Sakit Umum Daerah Sultan Suriansyah, mulai bulan depan dapat melayani pasien kepesertaan BPJS Kesehatan.

Kabar baik itu disampaikan langsung Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin Muhammad Ramadan, sebagai komitmen Pemerintah Kota untuk melayani masyarakat.

[feed_them_social cpt_id=59908]

“InsyaAllah mulai 1 Februari ini melayani pasien BPJS, semoga ini bisa meningkatkan mutu pelayanan bagi masyarakat dengan kebutuhan terapi ginjal,” ungkapnya kepada jurnalkalimantan.com, Selasa (27/1/2026).

Sementara itu, Direktur RSUD Sultan Suriansyah dr. Muhammad Syaukani menyatakan kesiapan pihaknya untuk hal itu, salah satunya dengan sudah melakukan tanda tangan kerja sama dengan BPJS.

“Iya, awal Februari ini bisa melayani peserta BPJS,” tegasnya.

Saat ini menurut Direktur, satu lantai penuh di RSUD Sultan Suriansyah dikhususkan untuk layanan cuci darah. Ruangan tersebut memiliki kapasitas 20 ranjang pasien dengan kemampuan tindakan hingga 40 kali per hari.

“Pada tahap awal baru tersedia empat bed yang diizinkan beroperasi oleh BPJS. Pihak rumah sakit optimis kapasitas pelayanan akan meningkat seiring bertambahnya jumlah pasien,” jelasnya.

Dokter Muhammad Syaukani memastikan seluruh persyaratan layanan telah terpenuhi dan diverifikasi. Mulai dari standar ruangan, kelengkapan sarana dan prasarana, hingga peninjauan langsung oleh tim BPJS.

Selain itu, layanan dialisis juga telah mengantongi izin operasional dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Diketahui, pelayanan dialisis adalah layanan kesehatan untuk menggantikan sebagian fungsi ginjal pada pasien yang ginjalnya sudah tidak mampu bekerja dengan baik, baik sementara maupun permanen.

(Ih/Ahmad M)

[feed_them_social cpt_id=57496]