JURNALKALIMANTAN.COM, KOTAWARINGIN TIMUR – Trio Motor hadir menyapa warga Kota Sampit lewat pameran bertajuk Honda Premium Matic Day (HPMD). Berbagai pilihan matik premium Honda diperlihatkan untuk para pengunjung Citimall Sampit, Jalan Jenderal Sudirman Kilometer 1,5.
Trio Motor sebagai main dealer resmi Honda selalu rutin memperkenalkan produk Honda kepada masyarakat. Para pengunjung Citimall Sampit juga bisa melihat lebih dekat pesona matik premium Honda yang dihadirkan.
“Beberapa produk matik premium Honda yang kami hadirkan dalam gelaran Honda Premium Matic Day kali ini adalah Honda Vario 160, Honda ADV 160, Honda PCX 160, dan yang baru saja kami launching yakni Honda Stylo 160. Pengunjung juga bisa mencoba sensasi berkendara melalui unit test ride yang sudah kami sediakan,” terang Gema Aji Rimbawan, Supervisor Area Kalimantan Tengah, via siaran pers Trio Motor, Sabtu (04/05/2024).
Beberapa kegiatan lain juga menjadi hiburan untuk para pengunjung Citimall Sampit, sebut saja kegiatan sehat Poundfit, Coswalk Competition, Singing Contest, dan Live Music.
Lewat beberapa kegiatan yang diadakan tersebut, para peserta dan para pengunjung terlihat antusias mengikuti berbagai rangkaian kegiatan. Mereka terlihat sumringah dan bahkan beberapa terlihat berpose di booth Honda yang sudah disediakan.
“Dengan semangat ‘Sinergi bagi Negeri’, kami harap kehadiran kami menjadi solusi bagi masyarakat yang ingin melihat dan mengenal lebih dekat produk-produk unggulan Honda,” pungkas Gema.
(Saprian)