JURNALKALIMANTAN.COM, BANJAR – Sebagai wujud kepedulian terhadap korban banjir di daerah ini , kaukus perempuan politik indonesia (KPPI) Kalimantan selatan (Kalsel) turut bergerak untuk berbagi kepedulian terhadap sesama.
Kehadiran rombongan KPPI Kalsel ini disambut sangat antusias warga dan anak anak korban terdampak banjir.
Selain membawa bantuan Sembilan bahan pokok (sembako) dan keperluan bayi, rombongan KPPI juga membawa sebuah keceriaan dengan menghadirkan pendongeng agar dapat menghibur dan menghilangkan trauma kepada warga dan anak-anak korban terdampak banjir yang berada di desa Sungai Kitano, Kecamatan Martapura Timur, Kabupaten Banjar, (14/02/2021).

“Alhamdulilah, pendongeng yang kita bawa ini bisa memberikan kecerian di tengah-tengah mereka yang terdampak banjir,”ujar ketua KPPI Kalsel, Dewi Damayanti Said.
Kami juga merasa bahagia melihat antusiasme anak-anak, menikmati pertunjukan mendongeng, menyanyi dan menari bersama,jelas anggota DPRD Kalsel ini.
Bantuan hasil kerjasama DPP KPPI dengan DPD KPPI Kalsel ini berupa sembako, mainan anak anak, susu dan makanan untuk bayi.
“Semoga kegiatan sosial ini dapat bermanfaat bagi korban yang terdampak banjir, sehingga niat baik dari kita semua untuk Peduli dan berbagi dalam kegiatan ini tidak sia-sia ,” pungkas kader partai Golkar Kalsel ini.

Baca Juga : DNIKS dan BK3S Kalsel Salurkan Bantuan Korban Banjir ke HST
Sementara itu, pembakal desa kitano, Hamdi mengatakan ucapan terima kasih kepada rombongan KPPI atas kepeduliannya terhadap korban pascabanjir di desanya.
” Kami sangat berterima kasih dengan bantuan yang diberikan, selain itu kami berharap perbaikan infrastruktur dan penyedian buku-buku untuk belajar anak-anak yang sudah rusak akibat terendam banjir, harapnya.
Kaukus perempuan politik Indonesia adalah merupakan organisasi perempuan anggota partai politik dari lintas partai termasuk didalamnya terdapat Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) perempuan yang saat ini sedang menjabat. (Yun/jk)














