Coach STY Matangkan Skuad Garuda Jelang Laga Versus Jepang

Coach STY Matangkan Skuad Garuda Indonesia Jelang Laga Versus Jepang

JURNALKALIMANTAN.COM, JAKARTA – Dua hari jelang pelaksanaan pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Jepang pada Jumat (15/11) malam.

Pertandingan itu merupakan bagian dari babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2025 Zona Asia Grup C.

“Semua pemain baru saja bergabung dan kondisi serta persiapan tim berlangsung baik,” ucap pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Ia memahami bahwa Jepang merupakan tim yang kuat tapi harus memompa semangat anak asuhnya untuk tetap semangat.

“Seperti yang kita tahu Jepang adalah tim terbaik di Asia dari peringkat FIFA, yang penting percaya diri dari pemain, baik dari segi fisik, dari mana pun, kita tidak akan kalah secara mental dari mereka,” jelas pelatih asal Korea Selatan tersebut,” tuturnya lagi seperti dilansir dari laman resmi PSSI.

Pertandingan itu nantinya digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno dan diperkirakan dihadiri ribuan penonton dari dalam dan luar negeri.

Usai tanding melawan Jepang, Timnas Indonesia akan kembali melanjutkan laga dengan melawan Arab Saudi pada 19 November 2024 di stadion yang sama.

Saat ini di Grup C, Jepang masih berada di peringkat pertama dengan 10 poin dari empat pertandingan, sedangkan Indonesia di posisi kelima dengan tiga angka dari empat pertandingan.

Keterangan foto : proses latihan skuad Garuda (PSSI.org)