DPD Golkar Kalsel, Mantap Menangkan Pasangan BirinMu di PSU

Golkar Menangkan Sahbirin

JURNALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Kalimantan Selatan (Kalsel) melaksanakan kegiatan penyegaran kader dan penyampaian program prioritas strategi pemenangan Partai Golkar, baik menghadapi Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kalsel 9 Juni 2021, maupun Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.

Dengan digelarnya kegiatan ini, partai berlambang pohon beringin tersebut menyatakan solid untuk memenangkan pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalsel nomor urut 01 H. Sahbirin Noor dan H. Muhidin (BirinMU) pada PSU.

Pernyataan ini disampaikan Ketua Umum Koordinator Bidang Pemenangan Pemilu DPP Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia Tandjung, usai pengarahan di Aula Lantai 4 Sekretariat DPD Partai Golkar Kalsel di Banjarmasin, Selasa (1/6/2021) malam.

“Partai Golkar solid memenangkan pasangan H. Sahbirin Noor dan H. Muhidin,” katanya.

Baca Juga : PAN Totalitas Menangkan BirinMU Di PSU Pilgub Kalsel

Menurut Ahmad Doli, kedatangannya kali ini untuk memastikan kesiapan Partai Golkar Kalsel memenangkan Paman Birin (panggilan akrab Sahbirin Noor) dengan mengumpulkan seluruh DPD Partai Golkar maupun anggota Fraksi Partai Golkar se-Kalsel.

“Kita tugasi mereka turun ke daerah yang melaksanakan PSU, yakni di tiga kabupaten/kota dan tujuh kecamatan,” tegas Ahmad Doli.