Sudah Lewat 20 Tahun, Revalina Masih Melekat dengan Peran Bawang Putih

Keterangan foto : Revalina S. Temat (Instagram @vatemat)

JURNALKALIMANTAN.COM – Nama Revalina S. Temat semakin dikenal publik lewat perannya sebagai Bawang Putih di sinetron Bawang Merah, Bawang Putih, yang tayang di salah satu stasiun TV swasta di tahun 2004.

Setelah lewat 20 tahun, Reva ternyata masih sering dipanggil dengan karakter tersebut ketika berada di luar rumah maupun di media sosial.

“Ya Masya Allah, ya sampai sekarang pun aku tuh masih banyak banget yang manggil Bawang Putih gitu. Padahal itu sudah 20 tahun yang lalu,” ucapnya, dikutip dari detikHOT.

Ia mengaku bersyukur karena sinetron tersebut memang membuat namanya menjadi besar hingga saat ini.

“Tapi karena waktu itu sinetronnya booming banget, jadi orang-orang masih ngenalin gitu dan masyaallah sih nggak nyangka bisa sampai segitunya efek si Bawang Putih ini. Tapi alhamdulillah sih,” tuturnya.

Walaupun terlihat awet muda, Revalina S Temat mengaku peran-peran filmnya itu sudah tak lagi muda. Ia kini suka dapat peran sesuai umurnya.

“Oh iya perannya sudah bukan kakak-kakak lagi, bukan ABG lagi, sekarang perannya sudah punya anak satu, dua, tiga, berarti kan tua banget ya. Kadang-kadang aku masih belum terbiasa dengan peran-peran yang ibu-ibu, cuma mesti dijalani ya,” pungkasnya.