JURNALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Universitas Cahaya Bangsa (UCB) sukses menggelar Yudisium Sarjana dan Angkat Sumpah Profesi Ners di Himalaya Ballroom Hotel Banjarmasin Internasional, Senin (13/10/2025).
Ketua Yayasan Cahaya Bangsa Dr. H. A. Murjani menyampaikan, serapan lulusan UCB di dunia kerja cukup tinggi. “Lulusan UCB banyak terserap di berbagai sektor, baik dalam penciptaan lapangan kerja mandiri maupun di instansi pemerintahan,” ujarnya di sela kegiatan.
Menurutnya, ilmu yang diperoleh selama kuliah menjadi bekal penting bagi para alumni untuk berbaur dan berkontribusi di masyarakat.
“Semoga para lulusan UCB dapat menjadi profesional yang sukses dan membawa nama baik kampus di dunia kerja,” harapnya.
Ia juga mengajak para alumni untuk terus memperkenalkan UCB kepada masyarakat. “Ceritakan pengalaman positif selama kuliah di UCB agar semakin banyak yang tertarik untuk menempuh pendidikan di sini,” tambahnya.
Sementara itu, Rektor UCB Dra. Hj. Sri Erliani, M.M., M.MKes berharap ilmu yang diperoleh para lulusan dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
“Pengetahuan dan keterampilan yang digali di UCB diharapkan mampu memberikan kontribusi besar di bidangnya masing-masing,” ungkapnya.
Pada kesempatan ini, sebanyak 242 mahasiswa resmi diyudisium. Adapun lulusan terbaik periode akademik 2024/2025 adalah:
Gustiana Ningsih, S.Kep. (Prodi Keperawatan) – IPK 3,84
Diba, S.K.M. (Prodi Kesehatan Masyarakat) – IPK 3,92
Harry Suwanto, S.H. (Prodi Hukum) – IPK 3,88
Abdullah, S.M. (Prodi Manajemen) – IPK 3,23
Ke depan, UCB akan melanjutkan dengan wisuda sarjana untuk sejumlah program studi, meliputi Ilmu Hukum, Teknologi Informasi, Manajemen, Keperawatan, dan Kesehatan Masyarakat.