JURNALKALIMANTAN.COM,BARITO KUALA – Setelah musibah Kebakaran yang menghanguskan 7 bangunan rumah warga di Kecamatan Belawang pada Kamis 3 Agustus lalu, Penjabat Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Barito Kuala beserta anggota, menyambangi dan membantu para korban, Ahad (6/8/23).
Kehadiran Pj.TP PKK Suharyanti Mujiyat, disambut hangat oleh Camat Belawang Ida Hamdi, beserta para warga korban kebakaran.
Pada kesempatan ini Suharyanti juga tenangkan para korban kebakaran, dan menyampaikan untuk jangan berlarut dalam kesedihannya.
“Bapak, Ibu, kita Pemerintah tidak menutup mata atas musibah yang dialami, kita koordinasikan dengan dinas terkait dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), untuk mengupayakan dan memberi bantuan yang dibutuhkan,” tuturnya.
Senada dismapaikan Camat, bahwa peristiwa ini telah dilaporkan pada BPBD setempat.
“Bapak Ibu, kita bersabar dan tunggu bantuan selanjutnya, “ujarnya.
Tidak ada korban jiwa pada musibah ini, namun berdampak kerugian materil cukup besar.
(Wke/Kominfo)