Berbagi Jelang Iduladha 1444 H, Pelindo Grup Tebar 28 Hewan Kurban di Subregional Kalimantan

Penyerahan hewan kurban secara simbolis

JURNALKALIMANTAN.COM,BANJARMASIN – Pelindo Grup kembali berbagi kepada masyarakat, yang kali ini dilangsungkan menjelang Iduladha 1444 H.

Total ada 28 hewan kurban yang disebar dan diserahkan kepada para panitia Hari Raya Kurban. Bantuan tersebut berasal dari 7 instansi, yakni Pelindo Subregional Kalimantan sebanyak 9 sapi dan 11 kambing, Subholding SPTP TPKB 3 sapi, SPMT Trisakti 1 sapi, PT BMC 1 sapi, PT PEL 1 kambing, PT Pelindo Marine Service 1 kambing, dan PT PDS Regional Kalimantan 1 kambing.

Banyaknya hewan kurban yang dibagikan ini, ditegaskan CEO PT Pelindo (Persero) Subregional Kalimantan Fariz Hariyoso, sebagai bentuk upaya meneladani semangat pengorbanan Nabi Ibrahim a.s., yang terkandung nilai kepatuhan dan keikhlasan menjalankan perintah Allah Swt.

“Semangat berkurban inilah yang ditangkap oleh kami, Manajemen PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Group, untuk dapat ikut berpartisipasi memberikan apresiasi dan kepedulian melalui program tanggung jawab sosial lingkungan dan bansos, sebagai wujud komitmen manajemen perusahaan dalam membangun serta mengembangkan kehidupan masyarakat sekitar, khususnya di Kota Banjarmasin,” tegasnya saat menyampaikan sambutan, di halaman belakang Kantor Pelindo Subregional Kalimantan, Selasa (27/06/2023).

Pihaknya pun berharap bisa terus mendapat dukungan banyak pihak, agar perusahaan BUMN ini bisa terus bermanfaat bagi masyarakat.

(Achmad MT)