JURNALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Dalam rangka merayakan tasyakur Milad Juna Abinaya dan Alif Barra orang tua dari anak tersebut yang juga owner Widya Esthetic Clinic mengundang tamu spesial penceramah kondang Ustad Abdul Somad (UAS) bertempat di Gedung Raya 2. Jl Pangeran Hidayatullah No.6, Benua Anyar, Kecamatan Banjarmasin Timur Kota Banjarmasin, Ahad (19/1/2025).
Tasyakur milad tersebut juga mengundang ribuan anak yatim piatu dari 45 yayasan panti asuhan di kota Banjarmasin.
Owner Widya Esthetic Clinic dr. Ayu Widyaningrum mengatakan tasyakur dan pemberian santunan kepada anak yatim ini adalah untuk mencontohkan anaknya bagaimana berbagi dengan sesama.
“Ini adalah sebuah contoh agar anak saya kedepannya juga berbagi dengan anak yatim seperti yang saya lakukan hari ini,”ucapnya.
Dalam wawancara singkatnya, ustad abdul Somad mengatakan ini adalah acara yang bagus yang dibuat oleh orang tua dalam memperingati hari lahir anak.
“Ini adalah salah satu cara dalam mensyukuri nikmat yang diberikan oleh Allah SWT,”ujar Ustad abdul Somad.
Menurutnya, buatlah nikmat itu yang bisa dinikmati oleh orang banyak, undanglah anak yatim sebanyak banyaknya , berikan mereka pakaian,bayarkan uang sekolahnya.
“Kegiatan ini sangat bermanfaat dan dapat dinikmati oleh orang banyak,”katanya.
Dalam kesempatan itu, beliau juga mendoakan kepada orang tua yang mengadakan tasyakur milad ini diberkahi pekerjaan dan usahanya, selalu dijaga oleh Allah SWT dan masukkan dalam golongan orang yang Sholeh dan istiqamah.
(YUN)