JURNALKALIMANTAN.COM, HULU SUNGAI TENGAH – Calon Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) Samsul Rizal menerima audiensi Koalisi Pemuda (HST) yang terdiri dari organisasi dan komunitas, di Posko Pemenangan Bang Rizal dan Ustaz Rosyadi, di Jalan Murakata Barabai, Senin (21/10/2024) sore.
Koordinator Green Youth Movement, Windri, menyampaikan harapannya kepada calon Bupati HST nomor urut 2 itu agar bisa memberi ruang kreatif untuk anak muda.
“Harapannya anak muda di HST bisa diberi ruang kreatif sekaligus memberi manfaat untuk masyarakat,” katanya.
Rahmat dari Gen Z Movement dan Rafliansyah dari Green Youth Movement serta Rif’an dari PMII Barabai juga menyampaikan aspirasinya kepada Bang Rizal.
“Seperti yang kita tahu, indeks pembangunan pemuda Kalsel ini di urutan ke 32 dari 38 provinsi se Indonesia. Khususnya dalam hal minat, bakat kepemimpinan dan terkesan stagnan. Semoga ini ke depan bisa ditingkatkan ke depannya dengan berbagai dorongan program terhadap peningkatan kapasitas pemuda,” ujar Rahmat.
Dalam pertemuan itu, Bang Rizal juga dengan tegas menepis jika dia terpilih menjadi Bupati akan mengeksploitasi sumber daya alam melalui pertambangan.
Bang Rizal justru akan memprioritaskan dan mengembangkan sektor pertanian.
“Tak ada pertambangan. Prioritas saya untuk memajukan sektor pertanian,” tegasnya.
Bang Rizal sangat menghargai munculnya banyak aspirasi dari para pemuda HST.
“Senang dengan adanya aspirasi seperti ini. Mudah-mudahan jika terpilih, anak-anak muda seperti ini tetap membersamai kami untuk bersama-sama memajukan HST,” tutupnya.
(Adv/Rilis Tim)