Pasca Banjir, Komisi II DPRD Kalsel Segera Pantau Stok Pangan

dprd kalsel pangan
Banjir yang merendam kawasan Permukiman & pertanian di Kab. Banjar

JURNALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Banjir yang semakin meluas, disikapi Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), yang akan segera turun ke lapangan memantau ketersediaan pangan.

“Dalam waktu dekat ini kami akan turun bersama Dinas Perdagangan Kalsel ke pasar-pasar, mencek kesediaan pangan,” ujar Ketua Komisi II DPRD Kalsel, Imam Suprastowo, di ruang kerjanya, di Gedung DPRD Kalsel, Selasa (19/01/2021).

dprd kalsel banjir pangan
Imam Suprastowo, Ketua Komisi II DPRD Kalsel

Baca Juga :

Menurutnya, kendala saat ini yang dihadapi, adalah hampir semua jalur terputus dari daerah terdekat ke Banjarbaru hingga Kabupaten Tanah Laut, akibat air pasang yang tinggi.

“Hampir semua lumbung pangan pribadi terendam di gudang-gudang hingga tempat penggilingan padi, yang bisa menjadi persoalan baru nantinya,” terangnya.

Menurutnya Kabupaten Banjar, Tanah Laut, dan Barito Kuala, menjadi penopang lumbung pangan padi untuk wilayah Banjarmasin. 

“Daerah itu sangat besar diterjang banjir, ini akan ditindak lanjuti dan dicari solusi ke depan,” katanya.

Adapun untuk cadangan beras pemerintah daerah provinsi, kata Imam, banyak yang sudah didistribusikan. 

Selain pangan yang berasal dari tumbuhan, Imam juga menyoroti ketersedian pangan yang berasal dari hewan yang terdampak banjir, terutama di Tanah laut, yang menjadi sumber pangan hewani, seperti sapi dan ayam.

Editor : Ahmad MT