JURNALKALIMANTAN.COM, PULANG PISAU – Saat ini Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau (Pulpis) masih kekurangan pegawai tenaga teknis. Kekurangannya pun cukup signifikan, dengan total sekitar 3 ribu pegawai.
Meski begitu, disebutkan bahwa di tahun ini, Pemkab Pulpis melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) mendapat kesempatan, untuk mengurangi kebutuhan pegawai tersebut sebanyak seribu orang.
“Sesuai catatan kita di tahun 2024, kebutuhan pegawai tenaga teknis sebanyak 3 ribu orang. Tapi di tahun ini juga kita dapat mengusulkan seribu orang dan diterima pemerintah pusat, jadi masih tersisa 2 ribuan. Untuk sisanya lagi kita usulkan secara bertahap di tahun yang akan datang,” kata Kepala BPKSDM Alfonso Royas kepada sejumlah awak media, Selasa (26/3/2024).
Dijelaskannya, BPKSDM saat ini tengah menyusun formasi dan dalam waktu tidak lama lagi akan melakukan seleksi PPPK dan Calon Pegawai Negeri Sipil sesuai kuota yang sudah ditetapkan.
“Untuk tenaga PPPK sebanyak 720 orang. Sedangkan kuota CPNS sebanyak 287 dengan rincian 237 tenaga teknis, dan 50 orang tenaga Kesehatan. Dan perlu diketahui, semuanya ini masih proses yang harus diikuti, yakni mengikuti tes ujian berbasis computer assisted test, yang nilainya nanti langsung tayang,” ujar Royas.
“Kalau pelaksanaan tesnya sendiri ada tiga gelombang, namun masih menunggu arahan BKN,” pungkasnya.
(Ded)