JURNALKALIMANTAN.COM, BANJAR – Dalam debat kedua Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Banjar, Syaifullah Tamliha dan Habib Ahmad Bahasyim meminta penyelenggara pemilu untuk tetap netral di pilkada 2024 ini.
“Perbedaan pendapat dalam debat adalah sebuah demokrasi harusnya tak perlu dibatas-batasi,”ucap Syaifullah Tamliha usai debat pilkada, Jum’at (22/11/2024).
Dalam debat yang disiarkan secara langsung ini, pasangan nomor urut 2 ini juga menyampaikan pesan kepada masyarakat untuk menghindari praktik politik uang.
“Jika ada yang membagi-bagikan uang, terimalah, tapi jangan pilih orangnya. Kalau menerima uangnya sekaligus memilih orangnya, maka dua-duanya penghuni neraka,” tutup Tamliha.
Pilkada kabupaten Banjar tahun 2024 ini memiliki dua pasangan calon bupati dan wakil bupati.
Pasangan calon nomor urut 1 yakni Saidi Mansyur-Said Idrus alhabsyie sedangkan nomor urut 2 Syaifullah Tamliha – Habib Ahmad Bahasyim.
(YUN/Viz)