JURNALKALIMANTAN.COM, BANJAR – Perpustakaan keliling (pusling) milik Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Provinsi Kalimantan Selatan kembali melakukan promosi minat baca, yang kali ini menyasar anak-anak TK dan KB Tunas Mulia, di Jalan Mahligai Kecamatan Kertak Hanyar, Kabupaten Banjar.
Seperti biasa, tim ini disambut antusias para anak didik, yang ramai melihat buku bergambar. Di antaranya adalah Adzriel, salah seorang anak dari kelompok bermain, yang mengaku senang dengan kedatangan pusling ini.
“Senang, lihat buku gajah, burung, senang sekali,” ucapnya polos.
Hal senada diungkapkan salah satu orang tua anak didik, yang menyambut gembira atas kehadiran pusling.
“Sangat baik, setidaknya dapat mengobati kerinduan anak saya yang selalu ingin mampir ke Perpustakaan Palnam,” tutur Nur Hikmah kepada jurnalkalimantan.com, Kamis (9/11/23).
Sementara itu, Zimah, Kepala TK Tunas Mulia, menginginkan program ini dapat berkelanjutan.
“Semoga bisa terjadwal ke sini, agar dapat menumbuhkan minat baca anak, kendati kami juga memiliki program pembelajaran untuk kunjungan ke perpustakaan,” tuturnya.
Diketahui, Pusling Dispersip Kalsel ini secara rutin berkeliling ke berbagai lembaga, untuk mempromosikan dan meningkatkan minat baca masyarakat di Banua. (Ih/Achmad MT)