JURNALKALIMANTAN.COM, PULANG PISAU – Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas lV Pulang Pisau, menyalurkan 4 ekor hewan kurban, yakni 3 ekor sapi dan 1 ekor kambing, untuk ibadah kurban pada Iduladha 1445 Hjriah. Kegiatan berlangsung di halaman kantor KSOP setempat, Selasa (18/06/2024).
Kepala KSOP Kelas lV Pulang Pisau, M. Arief Prasetyo, mengatakan bahwa dengan semangat berkurban menginpirasi mereka untuk selalu berbagi dengan meningkatkan keikhlasan dalam menjalankan ibadah.
Daging kurban akan disalurkan kepada masyarakat yang ada sekitar pelabuhan, terutama untuk buruh Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM), dengan 600 kupon.
“Kemudian untuk masyarakat di sekitar lingkungan masjid yang terdekat, untuk stakeholder serta seluruh pegawai KSOP, baik yang ada di Batanjung Kapuas dan Palangkaraya,” jelasnya. (Ded/Viz).